Pasca Nyepi, Pantai Kuta Ramai Wisatawan sejak Pagi

By 00.59

Setelah satu hari atau 24 jam wilayah Bali melaksanakan Nyepi dalam rangka Tahun Baru Saka 1937, suasana kawasan Kuta sudah ramai dengan aktifitas warga. Tak terkecuali di Pantai Kuta, Minggu (22/3/2015) pagi, wisatawan khususnya yang menginap di hotel sekitar pantai, sudah bisa menikmati Pantai Kuta pagi hari.

"Ya senang bisa menikmati Nyepi di Bali dan saya pilih hotel di Kuta. Kuta asyik sih, pantainya indah buat kunjungan keluarga. Makanya saya pagi-pagi sekali sudah di pantai setelah seharian gak boleh keluar hotel," kata Indah Rohayani, wisatawan asal Surabaya ditemui di Pantai Kuta, Badung, Bali.

Begitupun pernyataan Alex, asal Kanada mengaku senang bisa menikmati suasan Nyepi yang baru pertama kali dialami bersama keluarga. Menikmati Nyepi di Bali yang tidak boleh keluar hotel, bagi dirinya dan teman-temannya adalah sebuah pengalaman yang menarik. "Bagus sekali Bali, pengalaman menarik yang akan saya ceritakan kepada teman-teman saya kalau pulang nanti. Saya mau selancar dulu ya," kata Alex sambil menuju ke pantai untuk selancar.

Pantauan KompasTravel, pagi ini pantai Kuta cukup cerah. Mereka yang berkunjung menikmati pantai dengan nyaman, ada yang jalan-jalan, lari pagi, senam dan ada juga yang duduk-duduk bahkan beberapa wisatawan asing sudah berselancar. Untuk pagi ini ombak Pantai Kuta cukup aman untuk dijadikan tempat mandi dengan deburan ombak yang cukup terdengar keras tapi gelombangnya masih normal.  

You Might Also Like

0 komentar